Siapa Bilang Ibu Rumah Tangga Tidak Bisa Berinvestasi?

Ibu Rumah Tangga dan Akseleran

Menyandang status “ibu rumah tangga” tidaklah mudah. Ada segudang tanggung jawab yang dimiliki seperti mengurus rumah tangga, suami dan anak. Tak jarang banyak perempuan yang rela mengorbankan keinginan pribadinya atau cita-cita demi keluarga.

Saat ini, masih saja ada paradigma yang melekat dalam benak sebagian masyarakat bahwa menjadi ibu rumah tangga tidak bisa lagi melakukan banyak hal termasuk berkarir dan mandiri. Tak heran ada juga sebagian perempuan yang masih beranggapan jika menjadi ibu rumah tangga segala aktivitas menjadi sangat terbatas sehingga kemampuan atau skill tidak bisa lagi dikembangkan.

Namun, anggapan atau paradigma tersebut sebenarnya bentuk dari sikap pesimisme akan peluang dan kemudahan menjadi mandiri di era milenial saat ini.

Di era saat ini bahkan seorang ibu rumah tangga pun bisa mendapatkan penghasilan tanpa harus membagi waktu bersama anak dan keluarga apalagi sampai meninggalkan anak seharian juga tak perlu ijazah dengan status pendidikan yang tinggi. Ibu rumah tangga meski hanya di rumah juga bisa mandiri.

Seiring berkembangnya teknologi dan informasi ada banyak hal yang bisa dimanfaatkan untuk dijadikan peluang usaha oleh ibu rumah tangga seperti membuka bisnis secara online atau menjadi reseller dengan memanfaatkan sosial media dan lain sebagainya.

Selain itu, ibu rumah tangga juga bisa melakukan investasi. Sayangnya, ada beberapa yang masih beranggapan bahkan ragu apakah seorang ibu rumah tangga bisa melakukan investasi. Hal ini dikarenakan paradigma yang lagi-lagi masih melekat dalam benak sebagian orang. Bahwa Berinvestasi hanya dilakukan kaum pria, membutuhkan modal dan strategi serta memiliki proses yang rumit.

Itu dulu, sebelum bermunculan kemudahan melakukan investasi. Kabar baiknya, saat ini melakukan investasi sudah bisa dilakukan oleh semua kalangan bahkan ibu rumah tangga sekalipun. Berinvestasi tak harus memiliki modal yang banyak apalagi melalui proses yang rumit, namun hadirnya media platform Peer to Peer Lending seperti Akseleran memberikan kemudahan bagi siapa saja yang ingin Berinvestasi.

Apa itu Akseleran? 

Di usia kehamilan yang semakin tua, jujur saja membuat saya gelisah memikirkan masa depan anak. Ingin bekerja namun menjadi ibu rumah tangga yang minim pengalaman dan skill tidaklah mudah. Ada harapan ingin melakukan investasi tanpa harus memiliki modal yang banyak. Beruntungnya di saat seperti itu saya menemukan sebuah platform khusus investasi yang memberikan kemudahan kepada siapa saja tanpa melalui proses yang rumit yaitu Akseleran.

  1. Akseleran Keuangan Inklusif Indonesia atau biasa dikenal dengan nama Akseleran memiliki website www.akseleran.co.id Berdiri pada tanggal 2 Oktober 2017 sebagai perusahaan rintisan (startup) Fintech Peer to Peer (P2P) Lending yang sudah resmi berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Akseleran juga sudah dapat diakses melalui Aplikasi Mobile baik dari Google Play Store (Android) maupun dari Apple App Store (iOS).

Selain sudah berizin dan diawasi oleh OJK, Akseleran pun sudah tersertifikasi oleh ISO27001 Full Scope dan dalam operasionalnya sangat menitikberatkan terhadap perlindungan kepada konsumen. Fokus penyaluran pinjaman usaha produktif yang dikembangkan oleh Akseleran berbasiskan agunan Invoice Financing dan Pra Invoice Financing dan di tahun ini menargetkan dapat menyalurkan pinjaman usaha sebesar Rp2 triliun kepada lebih dari 2.000 pinjaman (borrower) dengan meraih 200.000 pemberi dana pinjaman (lender) di seluruh Indonesia.

Mengenal Investasi dan Peer To Peer (P2P) Lending 

Investasi adalah adalah penanaman aset atau dana yang dilakukan oleh sebuah perusahaan atau perorangan untuk jangka waktu tertentu demi memperoleh imbal balik yang lebih besar di masa depan. Sederhananya, investasi adalah salah satu cara dalam mengembangkan jumlah uang atau harta yang dimiliki saat ini. Orang yang berinvestasi akan memperoleh dana lebih dari keuntungan di masa depan untuk mencapai tujuan tertentu seperti membangun rumah, menyekolahkan anggota keluarga, atau membuka usaha.

Sementara P2P Lending  adalah praktik atau metode memberikan pinjaman uang kepada individu/bisnis dan juga sebaliknya; mengajukan pinjaman untuk keperluan individu/bisnis.

Pada intinya, P2P Lending yaitu menghubungkan antara pemberi pinjaman (pendana/investor) dengan peminjam secara online. P2P Lending memungkinkan setiap orang untuk memberikan pinjaman atau mengajukan pinjaman yang satu dengan yang lain untuk berbagai kepentingan tanpa menggunakan jasa dari lembaga keuangan yang sah sebagai perantara dan proses yang rumit.

Dengan begitu, ibu rumah tangga dapat melakukan investasi pendanaan meski hanya di rumah dengan memanfaatkan platform P2P Lending seperti Akseleran dengan tujuan tertentu.

Mengapa Memilih Akseleran? 

Seperti yang sudah saya sebutkan di atas bahwa Akseleran adalah platform P2P Lending yang sudah mendapatkan izin usaha final dan diawasi oleh OJK sehingga tak perlu lagi khawatir untuk melakukan investasi.

Selain dapat diakses melalui websitenya, Akseleran juga dapat diakses melalui Aplikasi yang dapat didownload di Google Play Store (Android) atau Apple App Store (iOS). Persyaratan untuk menanam modal atau berinvestasi dan mengajukan pinjaman tidaklah rumit.

Di Akseleran, untuk pemilik dana (pendana/lender) dapat mengembangkan dananya mulai dari Rp100.000 dengan rata-rata keuntungan atau imbal hasil hingga 21% per tahun. Sedangkan dari sisi peminjam (pelaku usaha/borrower) berpotensi untuk memperoleh pinjaman usaha melalui Akseleran minimal sebesar Rp75 juta atau Rp150 juta jika di luar wilayah Jabodetabek dan maksimal sebesar Rp2 miliar.

Apa Keuntungannya Bagi Ibu Rumah Tangga?

Sebagai ibu rumah tangga tentu ini menjadi peluang untuk mendapatkan penghasilan tanpa harus menguras tenaga, pikiran dan waktu. Meski hanya di rumah, seorang ibu rumah tangga dapat menginvestasikan dana yang dimiliki dengan maksud mendapatkan keuntungan di masa depan apalagi jika punya tujuan seperti ingin membeli rumah, pendidikan anak dan lain-lainnya.

Jumlah dana investasi yang dilakukan pun tidaklah sulit mulai dari Rp100.000 dengan imbal hasil hingga sebesar 21% per tahun.

Bagaimana Cara Berinvestasi di Akseleran? 
  • Proses Awal Registrasi 

Download Aplikasi Akseleran di AppStore atau di PlayStore

❏ Buka Aplikasinya, baca info singkatnya, kemudian KLIK Daftar

Masukkan Email dan password, kemudian centang persetujuan kebijakan privasi dan selesaikan dua langkah verifikasi

Alseleran

❏ Diminta masukkan kode promo/kode referral: Jangan lupa masukkan AKSLNURAENI306163 (untuk dapat free saldo Rp100 ribu) >>> ada notifikasi singkat “selamat Anda mendapatkan saldo promo…”

❏ Verifikasi Akun kamu: Email dan Nomor Handphone pastikan yang aktif

❏ Masuk ke inbox Email yang terdaftar, lalu klik tautan link yang dikirimkan Akseleran

❏ Untuk verifikasi nomor handphone, jangan lupa nomornya harus aktif dan Akseleran akan mengirimkan OTP ke nomor kamu

❏ Pilih preferensi sebagai Lender

❏ Pilih tipe perorangan

  • Tahap Pengisian Data Diri

❏ Siapkan KTP

❏ Siapkan NPWP (jika tidak ada maka contreng tidak ada)

❏ Siapkan Nomor rekening bank pribadi yang valid sesuai buku tabungan (harus atas nama yang bersangkutan)

❏ Proses e-KYC: Tanda tangan perjanjian keanggotaan (PrivyId) >>> Ikuti sesuai yang Diminta kan di aplikasi

❏ Terima notifikasi ke inbox email yang dimasukkan

❏ Jika sudah dapat notifikasi 100% maka dinyatakan semua proses registrasi dan pengisian diri BERHASIL

  • Tahap Investasikan Saldo 100 Ribu 

❏ Masuk atau login lagi ke akun Akseleran yang bersangkutan

❏ Pilih pinjaman mana yang mau diinvestasikan dengan saldo 100 ribu tersebut (yang belum terkumpul 100%)

❏ Klik BERI PINJAMAN

Akseleran

Jangan lupa masukkan kode referral AKSLNURAENI306163 untuk mendapatkan saldo Rp100.000 yah.

❏ Untuk saldo promo Rp100.000 dan bunganya baru bisa ditarik (tombol Tarik Dana/Withdrawal) begitu masa tenor pinjaman UKM/Borrower berakhir (akan masuk terlebih dahulu ke akun Akseleran yang bersangkutan)

Mudah kan moms melakukan investasi pendanaan? Yukss segera lakukan investasi pendanaan sejak dini agar bisa mendapatkan keuntungan di masa yang mendatang. Jangan lupa gunakan kode referral AKSLNURAENI306163 untuk mendapatkan saldo Rp100.000 yang langsung bisa diinvestasikan di Akseleran. Masa berlaku saldo promo selama seminggu yah.

Artikel Menarik Lainnya

62 Komentar

  1. Lulusan Sarjana Berakhir Jadi Ibu Rumah Tangga, Rugikah? - Blog Ainhy Edelweiss

    […] Siapa Bilang Ibu Rumah Tangga Tidak Bisa Berinvestasi? […]

  2. Cara Mengatur Keuangan Rumah Tangga Agar Bisa Berinvestasi - Blog Ainhy Edelweiss

    […] Siapa Bilang Ibu Rumah Tangga Tidak Bisa Berinvestasi? […]

  3. Pricebook Editorial Choice 2021, Rekomendasi Gadget Terbaik - Blog Ainhy Edelweiss

    […] ibu rumah tangga sering pusing manakala ingin membeli kebutuhan rumah demi mendukung kenyamanan. Kabar baiknya, […]

  4. Review Aplikasi Senyumku - Blogger Perempuan Network

    […] untuk melanjutkan karir meskipun ada anak. Tidak masalah, baik menjadi perempuan berkarir atau ibu rumah tangga adalah pilihan dan hak masing-masing setiap […]

  5. Review Aplikasi Senyumku: Mudah Atur Keuangan Freelancer - Blog Ainhy Edelweiss

    […] untuk melanjutkan karir meskipun ada anak. Tidak masalah, baik menjadi perempuan berkarir atau ibu rumah tangga adalah pilihan dan hak masing-masing setiap […]

  6. Bener banget mbaaa… hari gini ibu ibu speerti kita memang harus melek investasi dan dimulai sejak masih muda biar nanti aman secara finansial

  7. Sekarang investasi memang banyak banget ya macamnya dan nggak ribet lagi buat memulainya. Bahkan bisa sambil dari hape

  8. Menggiurkan yaa tawaran berinvestasi disini apalagi modalnya terjangkau banget bisa mulai 100.000 saja. Hmmm bisa jadi salah satu solusi untuk ibu rumah tangga agar tetap menghasilkan

  9. Biar irt kalau bisa punya investasi kenapa gak ya kan. Kalau diniatin pasti bisa, buat masa depan lebih baik ya kak 🙂

  10. Saat ini tehnologi di bidang fintech pun ikut berkembang pesat ya, ibu rumah tangga yang dulunya ga mengerti berinvestasi, sekarang jadi melek investasi…keren

  11. Wah penawaran yg menggiurkan ni..
    Semangat ngalokasi in sebagian uang belanja buat inves ah

  12. Investasi yang memudahkan, bisa dipelajari serta menguntungkan.
    Bisa dilakukan oleh Ibu Rumah Tangga sekalaipun…

  13. Kalo udh terpercaya gini, sebagai ibu rumah tangga bisa lebih leluasa kan yah. Dengan melakukan bisnis olshop sebagian uangnya bisa dicoba untuk d investasikan ke Akseleran ini

  14. Investasi yang terjangkau nih jika bisa dimulai dengan angka Rp 100 ribu. Ntar aku coba main langsung le websitenya ya untuk info tambahan. makasih mba 🙂

  15. Duh aku nih masih susah untuk berinvestasi. Tabungan aja gak stabil. Kudu mulai maksain nih untuk bisa berinvestasi. Baca lebih jauh tentang Akseleran ahhh

  16. ngomongin ibu rumah tangga, aku tetiba berhenti kerja hehehe baru seminggu sih full time mom, dan masih penyesuaian mba 🙂

  17. aku baru tau nih tentang akseleran. Bunganya cukup tinggi dan investasinya sangat terjangkau. Jadi pengen cobain 🙂

  18. hmm menarik deh, aku kepoin dulu ah Akseleran ini, barangkali aku bisa jadi salah satu investor hehehe makasih ya infonya mbak 🙂

  19. Wah tidak perlu ragu lagi ya berinvestasi di Akseleran karena sudah berplatform P2P lending dan diawasi OJK.
    Info nya lengkap dan cukup membantu.

  20. Menurut saya malah IRT harus bisa berinvestasi. Kalau dulu, IRT mengatur uang sebijak mungkin supaya uang belanja gak habis semua. Paling gak ada sedikit yang bisa ditabung. Sekarang malah banyak pilihan investasi

  21. Wow, dapet kode referall.. asyiik..
    Nanti bisa langsung dapet saldo 100.000

    Untungnya aman ya Mba.. sudah terdaftar di OJK

  22. Memang benar walaupun ibu rumah tangga harus pintar ya mom apalagi dengan cara yang gak ribet tinggal download aplikasi cus investasi, mantap

  23. Berinvestasi tuk masa depan,memang memggiurkan ya mba. Apalagi untuk saldo awalnya hanya Rp.100.000,- dan persyaratannya juga mudah tidak dipersulit.
    Tapi kalau aku, jika ingin berinvestasi juga harus cek n ricek dulu jangan sampai tertipu investasi bodong.

  24. Gampang banget ya cara berinvestasinya. Apalagi jumlah yang dibutuhkan sebagai langkah awal tidak banyak, cukup 100 ribu rupiah saja. Pasti akan memudahkan para ibu yang ingin berinvestasi namun tak perlu repot kesana-kemari, udah ada Akseleran kan.

  25. Harus baca pelan-pelan ini biar paham maksudnya. Sebagai IRT saya ingin bisa betinvestasi yang mudah dan aman. Sepertinya akseleran ini boleh juga..

  26. Menjadi ibu rumah tangga, itu bukan alasan untuk tidak memikirkan masa depan ya, mbak. Gimana-gimana, kita juga harus punya dana cadangan untuk keberhidupan di maaa depan nanti

  27. Investasi itu penting bangeetttt dan harus dimulai sedini mungkin. WALAU BEGITU, harus diimbangi dengan kemampuan analisis yang tinggi kalau pengen high return. Nggak boleh sembarangan pilih instrumen karena nanti bisa ngerugiin diri sendiri kalau cuma ikut2an dan asal2an.

  28. Nah yaa…
    Meskipun jadi Ibu dan memiliki keterbatasan ruang gerak, tetap bisa juga berinvestasi dan menghasilkan sesuatu.

  29. Modal 100.000 dalam setahun bisa kembali 21%? Menggiurkan sih sebenarnya. Ini keuntungannya lebih tinggi dibanding suku bunga bank.

  30. Jadi bnyk Tau Aku tentang Akseleran, mau deh coba belajar invests buat Masa depan ya,,, bnyk manfaatnya ternyata

  31. Menarik ini ya mba. Dg 100rb udah bisa investasi. Woww. Mana udah diawasin ojk lagi.

  32. Sebagai ibu rumah tangga, kita juga mesti melek investasi demi masa depan yang lebih baik. Alalagi saat ini sudah ada akseleran yang memudahkan kita untuk berinvestasi. Bisa langsung dapat saldo pula. Senengnya …

  33. Investasi lewat P2P landing ini lagi ngetren seiring bertumbuhnya fintech di Indonesia.
    Lebih fleksibel. Mau investasi juga makin mudah, 100rb udah bisa ikutan.

  34. Aku banget nih ibu rumah tangga yang masih bingung untuk berinvestasi dengan benar huhuuuu…Butuh bantuan banget supaya bisa belajar berinvestasi.

  35. wah iya ibu rumah tangga juga perlu berinvestari. kelihatannya gampang yaa pake akseleran

  36. Akseleran pas nih buat ibu raumah tangga. Dengan sistem yang mudah dan harga terjangkau pun sekaligus membantu yang membutuhkan dana

    1. Dian Restu Agustina (@dianrestoe)

      Dan ku langsung kepo jadinya. Investasi begini bisa jadi tabungan jangka panjang nih. Pas buat IRT

  37. IRT zaman now sih udah banyak yg melek investasi ya. Aku soalnya sering baca atau lihat ada event bertajuk finansial yg menyentuh tema ini. Cuma memang prakteknya yg banyak godaan. Tunjuk hidung sendiri

  38. Kalau keluargaku, yang mikirin investasi malah aku, suami tahunya kerja saja, jadi aku putar otak buat nyimpen di masa datang, semoga cukup untuk pendidikan bocah-bocah..

    1. Coba berinvestasi disini kak

  39. Dengan uang Rp 100,000 udah bisa investasi ya, mudah ya buat ibu-ibu yang mau investasi gak perlu modal besar…

    1. Iya kak mudah banget

  40. Wah kok kayaknya menarik ya. Cuma dengan 100rb aja udah bisa berinvestasi. Apalagi ini sudah diawasi oleh Ojk ya, jadi aman.
    Aku mau coba ahh~~
    Thank you sharingnya.

    1. Yuk kak dicoba 😊

  41. Saat ini jenis investasi kian beragam ya dan dapat disesuaikan dengan karakteristik Ibu Rumah Tangga.
    Prosesnya pun tak terlalu rumit yang penting pilih yg terpecaya

    1. Iya bener banget kak

  42. Saat ini jenis investasi kian beragam ya dan
    sudah dapat disesuaikan dengan karakteristik Ibu Rumah Tangga
    Prosesnya pun tak terlalu rumit yang penting pilih yang terpecaya

  43. Tp nnti klo aq punya istri dia hnya suruh fokus urus anak, nyapu masak nyuci piring baju gitu aja biar urusan duit saia ja 💪

    1. Terserah kakak sih 😊

  44. Suciarti Wahyuningtyas (Chichie)

    Padahal investasi zaman sekarang lebih mudah ya, tinggal buka web atau aplikasinya saja. Belum tau mereka hasil dari blog bisa juga investasi.

    1. Iya bener banget kak

  45. Bener banget Mba. Jaman sekarang yang serba canggih dan mudaj. Nggak ada alasan lagi gerak ihu rumaj tangga itu terbatas. Buktinya yang suka nulis bisa jadi hobi menjadi blogger profesional dan menghasilkan dan bisa berinvestasi juga contohnya dengan akseleran ini ya. Mba udah ikut berapa akseleran ini? Dan udah keliatan untungnya belum mba?

    1. Iya mba udah ikutan

  46. Ternyata kita bisa menanam modal di perusaan fintech ya, Mak? Setauku cuma memfasilitasi pinjaman sementara investornya entah dari mana hehehe Menarik ya idenya

    1. Iya menarik banget, klu di Akseleran semua transparan

  47. Wah, baru tau nih tentang akseleran… Solusi banget buat ibu rumah tangga yang ingin investasi ya, bisa mulai dari 100 ribu aja… Dikit2 jadi bukit…

    1. Bener, dikit dikit jadi bukit 😎

  48. makasih sharingnya, bermanfaat

  49. Pendaftarannya juga mudah dan bisa dipantau ya

    1. Iya bisa kak

  50. boleh juga itu IRT berinvestasi ya, tapi memang kok – jaman now dimana bank tak lagi berpengaruh pada ekonomi secara langsung, memiliki program kayak gini membuat peluang baru

    1. wuih beneran nih dapat modal 100rb? ah saya jg mau banget. daripada ditabung di bano dan kena potongan administrasi, bs buat investasi di sini yak

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.