12 Keunggulan TIKI: Aman dan Nyaman Belanja Online

Keunggulan TIKI

Jauh sebelum pandemi, banyak yang menggunakan jasa pengiriman baik itu sebagai pembeli ataupun penjual. Apalagi saat pandemi, lonjakan permintaan jasa pengiriman meningkat terutama setelah diberlakukannya PPKM. Namun, ada banyak jasa pengiriman yang menawarkan berbagai layanan. Saya pribadi lebih memilih jasa ekspedisi yang aman dan nyaman saat berbelanja. Simak selengkapnya mengenai keunggulan TIKI salah satu jasa pengiriman yang paling banyak digunakan.

 

Yuk Kenalan Dulu dengan Sejarah TIKI

Awalnya saya mengira TIKI adalah jasa ekspedisi yang baru berdiri, ternyata saya salah. Setelah melihat profil perusahaan TIKI saya jadi tahu bahwa TIKI sudah berdiri sejak tahun 1970 di Jakarta. TIKI memiliki jaringan operasional yang meliputi 65 kota besar di Indonesia, didukung oleh lebih dari 500 kantor perwakilan, lebih dari 3700 gerai dan lebih dari 6.000 karyawan di seluruh Indonesia.

Selain itu, Produk dan pelayanan TIKI telah diakui dan meraih berbagai penghargaan meliputi Superbrands Indonesia 2017 dari Superbrands Indonesia, Netizen Courier Service Choice 2017 dari Majalah Warta Ekonomi, Top Brand Award dari Frontier dan Majalah Marketing, Service Quality Award 2016 dari Service Excellence, Pertama di Indonesia TIKI Self Service Machine dari Tras n Co, Indonesia Digital Popular Brand Award 2016 dari Tras n Co, Indonesia E-Commerce Brand Award 2016, Indonesia Wow Brand 2015 dari Markplus, dan Indonesia Most Favorite Women Brand 2015 dari MarkPlus. Dan masih banyak lagi prestasi TIKI lainnya.

 

Cara Menggunakan Layanan TIKI

Ada dua cara menggunakan layanan TIKI, yaitu secara online dan offline. Secara offline kamu hanya perlu mendatangi salah satu cabang terdekat TIKI untuk mengirim barang misalnya, kalau menerima barang tidak perlu ke kantor TIKI kecuali ada alasan tertentu. Nah secara onlinenya nih yang menurut saya adalah cara asik TIKI memberikan kemudahan dalam pelayanan apalagi di masa pandemi. Cukup instal aplikasi TIKI dan gunakan layanan TIKI sesuai kebutuhan. Ada 14 keunggulan TIKI yang menurut saya susah move on menggunakan jasa pengiriman lainnya. Kelebihan layananan TIKI ini tidak hanya menjawab kebutuhan penerima barang hingga ke pelosok daerah tapi bisa juga membantu pelaku usaha yang harus mengirim jualannya di daerah yang susah terjangkau.

 

Inilah Keunggulan TIKI yang Bikin Nyaman dan Aman Belanja Online

Dari segi produk,TIKI memiliki 5 produk unggulan seperti;

1.     SDS (Same Day Service)

Produk SDS disediakan buat kamu yang ingin mengirim atau menerima barang dengan sangat cepat. Sesuai dengan namanya Same Day Service, menggunakan produk ini kamu tidak perlu menunggu berhari-hari agar barang bisa sampai. Hanya di hari yang sama maka barang yang dikirim akan sampai hari itu juga.

 

2.     One Night Service

Bedanya dengan SDS, produk One Night Service membutuhkan waktu sehari agar barang atau paket bisa sampai di tangan penerima.

 

3.     TDS (Two Day Service)

Sesuai dengan namanya, barang yang dikirim akan tiba dalam jangka waktu dua hari saja.

 

4.     Reg (Regular Service)

Reg Service cocok buat kamu yang mengirim barang tidak harus terburu-buru karena estimasi produk Regular Service sekitar 3-4 hari saja.

 

5.     ECO (Economi Service)

Saya pribadi suka menggunakan produk ECO dari TIKI karena produk Economi Service bisa menghemat biaya ongkir.

 

6.     TRC (Trucking Service)

Layanan TRC (Trucking Service)  TIKI
Sumber Gambar: IG @tiki.id

Saat ingin mengirim barang dengan berat lebih dari 10 kg kamu tetap bisa menggunakan jasa pengiriman TIKI dengan menggunakan produk Trucking Service di mana kamu bisa mengirim barang dengan jumlah yang banyak.

 

7.     INT (Internasional Service)

Tidak hanya melayani pengiriman dalam negeri, TIKI juga memiliki produk layanan hingga ke luar negeri. Jadi, bagi kamu yang ingin mengirim barang ke luar negeri, bisa banget pakai produk Internasional Service TIKI. Selain itu, ongkirnya juga terjangkau.

Selanjutnya dari segi layanan, TIKI memiliki banyak layanan untuk memberikan kenyamanan dan keamanan kepada costumernya, namun sebagai pelanggan TIKI ada beberapa layanan yang paling saya favoritkan.

Berbagai layanan unggulan jasa pengiriman TIKI

8.     Pick Up Delivery

Jika kamu khawatir barang yang ingin dikirim jatuh di jalan atau lecet, kamu bisa menggunakan layanan Pick Up Delivery di mana TIKI akan melakukan penjemputan barang yang ingin kamu kirim dengan menggunakan mini bus van sehingga barang yang akan dikirim aman.

 

9.     SMS Resi dan E-Mail Notification

Melalui kedua layanan ini, pengirim dan penerima barang akan mendapatkan pemberitahuan ketika barang telah sampai di tempat tujuan. Saya suka sekali layanan ini karena biasanya lupa ada barang yang dipesan setelah belanja online.

 

10.   JEMPOL GRATIS

Layanan JEMPOL merupakan layanan terfavorit saya di masa pandemi apalagi PPKM. Saya tidak perlu mendatangi kantor TIKI untuk mengirim barang karena kurir TIKI akan datang di rumah untuk mengambil barang sekaligus kita bisa bayar ongkos kirim saat itu juga. Menggunakan layanan JEMPOL juga gratis loh.

 

11.   Realtime Tracking

Ada dua cara untuk mengecek barang yang dikirim. Kamu bisa melacak melalui fitur Tracking di aplikasi TIKI dan melalui telepon ke nomor hotline TIKI 1500125.

 

12.   SERLOK

SERLOK adalah inovasi terbaru dari TIKI. Layanan ini diperuntukkan untuk UMKM terutama di masa pandemi. SERLOK atau Seller Online Booking diluncurkan TIKI sejak pertengahan tahun 2020.

Layanan ini akan memberikan kemudahan dan keuntungan banyak kepada pelaku UMKM dalam hal ini pelapak online. Jadi, jika kamu pelaku UMKM dan hanya membuka lapak secara online, kamu bisa menikmati layanan SERLOK dari TIKI.

Setelah menjadi anggota SERLOK banyak keuntungan yang bisa kamu dapatkan seperti reward dan diskon pengiriman. Selain itu, anggota SERLOK akan mendapatkan edukasi seputar dunia usaha dari TIKI.

 

#PakeTIKIAja Aman dan Nyaman Belanja Online

Selama belanja online, saya sering menggunakan jasa pengiriman TIKI karena saya tinggal cukup jauh dari kota sejak pandemi dan hanya layanan TIKI yang memberikan pelayanan memuaskan di pelosok desa. Beruntung karena saya berkesempatan mengenal TIKI lebih jauh melalui webinar yang diselenggarakan Komunitas Emak-emak Blogger (KEB) yang bekerjama dengan TIKI pada tanggal 14 Juli 2021.

Melalui webinar tersebut saya mendapatkan banyak hal baru terutama motivasi melanjutkan usaha online Madu Bontocani yang selama ini terhambat.

Webinar yang berlangsung melalui via Zoom dengan tema “Aman dan Nyaman Berbelanja Online” menghadirkan beberapa narasumber seperti Bapak Cahyadi atau lebih akrab disapa pak Upay yang merupakan Marketing Communication Manager di PT Citra Van Titipan Kilat.

Pak Upay menyampaikan berbagai produk dan layanan TIKI yang mendukung keamanan dan kenyamanan berbelanja online. Selain itu, ada juga informasi terkait pelayanan TIKI selama pandemi bahwa TIKI memberikan layanan sesuai standar protokol kesehatan secara ketat sehingga tidak perlu ragu apalagi takut mengirim atau menerima barang.

Narasumber lainnya yang sangat memotivasi saya melanjutkan usaha online kembali adalah Mak Rina Susanti, beliau merupakan salah satu member KEB yang memiliki usaha online.

Pada webinar tersebut, mak Rina membagikan pengalamannya berjualan online tanaman hias yakni bunga Anggrek. Bermula dari hobi kemudian dijadikan usaha meski hanya membuka lapak secara online, namun usaha yang ditekuni mak Rina membuahkan hasil hingga saat ini terutama di masa pandemi.

Sebagai pelaku UMKM, hadirnya TIKI sebagai jasa pengiriman tentu memberikan kemudahan tidak hanya bagi mereka yang berbelanja online tapi juga bagi pengusaha.

 

Penutup

Keunggulan TIKI sebagai jasa pengiriman hingga detik ini memberikan pelayanan terbaik sehingga pelanggan benar-benar aman dan nyaman belanja online. Hal yang terpenting adalah TIKI mampu melayani dengan amanah dan selalu memberikan inovasi terkait produk dan layanan sesuai kebutuhan tiap generasi.

Demikian ulasan mengenai keunggulan TIKI, semoga bermanfaat.

Artikel Menarik Lainnya

14 Komentar

  1. Review Scarlett Brightening: Rawat Kulit tanpa Ribet - Blog Ainhy Edelweiss

    […] Brightening by Felicia memiliki banyak keunggulan sehingga wajar memang produk ini diminati banyak orang terutama emak-emak kayak saya. Khusus untuk […]

  2. Ternyata banyak banget ya Kak layanan yang ditawarkan oleh TIKI. Keren!

  3. nyi Penengah Dewanti

    Luar biasa TIKI dari dulu banget sellau memberikan pelayanan yang terbaik untuk konsumennya ya mba
    jadi hepi yang make jasa ekspedisinya karena semua ada

  4. Pilihan pengirimannya banyak banget ya. TIKI nih semacam pelopor di jasa logistik ya.. udah sangat berpengalaman di bidangnya. Keren.

  5. Tiki ini benar benar senior banget ya menurutku. Dan Tiki inovasi besar besaran juga. Di deket rumah saya ada tiki dan selalu buka walau hr libur kalau ga salah

  6. aku juga suka menggunakan jasa tiki kalau mau kirim-kirim barang, termasuk gadget.

  7. Luar biasa ya tiki msh bertahan sampai sekarang meski udh makin banyak saingan hihi

  8. eka fitriani larasati

    Keberadaan ekspedisi penting banget ya, Ekspedisi yang trusted dan bikin aman dan nyaman apalagi. Aku juga pake TIKI mba. Sebagian konsumen ku ada yang minta kurirnya TIKI. Selain murah, juga aman katanya.

  9. Aku selalu pakai TIKI sih untuk jadi langganan. Karena udah pernah dikecewakan berkali2 sama ekspedisi sebelah, kapok banget haha. TIKI memang lebih mahal 2 ribuan kayaknya tapi servicenya ngga pernah mengecewakan

  10. eh iya aku pun ngiranya usia TIKI nih masih anak kecil gitu, ternyata lebih tua daripada aku ya, hoho

    Mbak, untuk layanan JEMPOL itu ada syarat minimal pengiriman nggak? atau satu paketpun tetap bisa?

  11. Seneng deh kalo ada ekspedisi yang bikin aman dan nyaman kayak TIKI ini. Keunggulannya juga nggak bikin bajmbang deh, TIKI memang terbaek!

  12. Ternyata tiki banyak banget ya keunggulannyam aku baru tau loh tiki bisa kirim ke luar negri juga.

  13. Dulu pernah langganan sama tiki karena memang kerja di luar daerah. Pengiriman lewat tiki jauh lebih cepat dan aman.

    Namun belakangan belum pernah lagi menggunakan tiki. Beberapa marketplace temoat aku biasa belanja online tidak menyediakan opsi pilih kurir.

    1. Mungkin bisa hubungi pihak TIKI nya kak

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.