Menginap di hotel bintang 5 siapa sih yang nggak mau. Namun, untuk menginap di hotel bintang 5, perlu merogoh kocek yang nggak tanggung-tanggung juga loh. Tapi, fasilitas yang didapatkan tentu tidak mengecewakan.
Berikut ini beberapa fasilitas hotel bintang 5 yang perlu kamu ketahui.
1. Layanan respsionis 24 jam dengan staff yang menguasai berbagai bahasa
Nggak perlu khawatir saat ingin mendapatkan informasi melalui resepsionis. Di hotel bintang 5, staff resepsionis melayani costumer 24 jam. Selain itu, staff hotel bintang 5 menguasai berbagai bahasa Internasional, sehingga costumer dari berbagai negara bisa berkomunikasi.
2. Servis antar dan valet parking
Bagi kamu yang nggak mau repot membawa barang serta memarkir kendaraan, staff hotel bintang 5 bisa membantu kamu memarkir kendaraan serta membawa barang, tentunya dengan biaya tertentu.
3. Luas kamar
Untuk hotel bintang 5, kisaran luas ruang kamar adalah 24 m2-48 m2.
4. Kualitas premium
Semua fasilitas perabotan seperti kasur, sofa, lemari meja, kamar mandi dan lain-lainnya haruslah memiliki kualitas nomor 1.
5. Fasilitas wajib lainnya
Adapun fasilitas wajib lainnya seperti spa, kolam renang, pusat kebugaran, laundry dan lain-lainnya tersedia di hotel bintang 5.
Menikmati masa libur di hotel bintang 5 bisa menjadi momen yang tepat bagi kamu dan keluarga pastinya.
yg aku paling suka kalo staycation di hotel bintang 5, itu sarapannya yg jauuuuuh lbh banyak, komplit dan bervariasi drpd bintang 4. biasanya ada bbrp stand yg nyediain makanan dr negara2 lain. makanya kalo staycation di hotel berbintang 5 ini aku book setidaknya 2 malam. jd bisa nyobain 2x sarapan, utk melihat apa menunya berganti lg besoknya ato ga :D.
hahaha mbanya suka banget eksplor yah, keren nih
Wihhh menginap di hotel bintang 5 pasti nyaman, nih. Pelayanannya itu lho, luar biasa. Plus, fasilitas premium yang didapatkan di kamar beneran bikin betah buat menginap. Cocok nih buat staycation atau business trip.
Iya kak, keren bgt deh hotel bintang 5