Setiap wanita pastinya menginginkan kulit yang sehat. Tahukah anda kenapa? Karena kulit sehat itu akan tetap kelihatan lembab, kenyal, bersih, dan menarik meski tanpa make up sekalipun. Untuk mendapatkan kulit seperti itu, dibutuhkan perawatan dan perhatian sejak dini kepada kulit wajah. Anda tidak boleh mengabaikannya dan menganggap akan baik-baik saja meski tidak dirawat.
Salah satu bahan aktif yang bermanfaat bagi kulit wajah adalah retinol. Bahan aktif yang berasal dari vitamin A disebut mampu mengatasi berbagai macam masalah kulit seperti mencegah munculnya jerawat dengan membuka pori-pori dan membersihkannya. Produk retinol juga diklaim mampu menyamarkan garis-garis penuaan, Noda bekas jerawat pun katanya bisa hilang.
Perusahaan skincare baik lokal maupun luar negeri pun berlomba-lomba mengeluarkan produk terbaiknya. Jika anda bingung, produk retinol mana yang harus dicoba, berikut beberapa rekomendasinya :
Rekomendasi Produk Retinol Terbaik untuk Kulit
1. Level 1% Encapsulated Retinol dari Somethinc
Sebagai pemain baru di dunia kecantikan, Somethinc yang merupakan brand kosmetik asli Indonesia. Tak berhenti mencuri perhatian para beauty enthusiast dengan berbagai inovasi serta produknya. Padahal brand ini baru resmi berdiri pada tahun 2019 loh, tapi mereka bahkan sudah bisa mengajak Han So Hee sebagai Brand Ambassador.
Nah, untuk kamu yang baru saja memasuki usia 30-an dan belum pernah memakai retinol, Level 1% Encapsulated Retinol dari Somethinc sangat cocok dipakai pemula. Harga produk ini sekitar 100ribu-an saja dan diklaim mampu membantu membuat kulit jadi lebih kenyal, meregenerasi kulit baru, dan menyamarkan kerutan.
2. The Ordinary Retinol 1% in Squalane
Nah, kali ini ada The Ordinary. Tahukah anda bahwa brand skincare ini berasal dari Amerika Serikat? Produk-produknya menjadi terkenal karena dibanderol dengan harga yang terjangkau. Meski murah, produk dari brand ini sangat efektif dalam mengatasi berbagai masalah kulit wajah.
Kandungan 1% retinol di dalamnya berfungsi mencegah tanda-tanda penuaan dini yang diakibatkan oleh paparan sinar matahari dan juga polusi di luar. Satu catatan penting yang harus anda ingat, produk ini tidak boleh digunakan oleh anda yang kulitnya sedang berjerawat. Jadi, pastikan jerawat anda sudah kempes dulu baru pakai retinol dari The Ordinary ya.
3. Avoskin Miraculous Retinol Ampoule
Nah, ini dia brand skincare lokal yang berdiri pada tahun 2014 dan banyak mendapatkan review bagus dari para beauty enthusiast. Anda pasti sudah tidak asing lagi dengan produk dari mereka. Avoskin bisa anda dapatkan dengan mudah di aplikasi Shopee.
Produk retinol dari Avoskin berupa berupa serum dengan tingkat konsentrasi yang cukup tinggi. Terdapat kandungan retinol sebesar 0,09%, vitamin E, peptide, ekstrak green tea serta buah raspberry. Klaimnya sih bisa membantu anda mengurangi garis halus, meningkatkan elastisitas kulit, dan pastinya kulit jadi tampak lebih cerah. Harga serum ini mulai dari 249 ribu saja.
4. Dear Me Beauty Overnight Renewal Water Cream
Dear Me Beauty tentu saja tidak mau ketinggalan. Produk yang juga berasal dari Indonesia alias produk lokal ini memasukkan bahan retinol ke dalam krim malam mereka. Harga produknya pun cukup terjangkau yakni mulai dari 145ribuan saja.
Terdapat kandungan aktif 2% HPR Retinoate di dalam produknya yang diklaim bisa mengatasi berbagai masalah kulit. Tanda penuaan berkurangm wajah lebih cerah, dan tekstur jadi semakin halus dalam hitungan minggu.
5. Innisfree Retinol Cica
Salah satu brand yang juga digemari oleh beauty enthusiast Indonesia adalah brand yang berasal dari Korea Selatan seperti Innisfree. Anda pasti sudah sering bertemu dengan produk-produk dari brand tersebut. Mereka bahkan sudah membuka toko khusus di Mall-Mall yang ada di kota besar.
Innisfree Retinol Cica diklaim sebagai serum yang ringan namun dengan efektivitas tinggi. Serum ini disebut lebih cocok untuk mereka yang mengalami masalah kulit eksternal seperti meredakan kemerahan, menyamarkan noda, serta mengangkat sel kulit mati. Dengan pemakaian yang benatr dan teratur, kulit wajah akan menjadi lebih cerah dan bersih.
Produk yang satu ini harganya memang cukup mahal yakni mulai dari 490 ribuan. Tapi jika anda yakin dengan brand, tidak ada salahnya mencoba.
Nah, itu dia produk retinol yang ada. Anda bisa mendapatkan tambahan penghasilan dengan bergabung sebagai affiliate Shopee dan memasarkan produk-produk yang ada di Shopee ini melalui media sosial. Yuk segera bergabung, dan jangan sampai ketinggalan dengan berbagai benefit yang bisa kamu dapatkan melalui program affiliate.
Baca Juga:
Me Time Dengan 5 Produk Kecantikan Ini
[…] 5 Produk Retinol Terbaik Untuk Kulit Lebih Cerah […]
[…] 5 Produk Retinol Terbaik Untuk Kulit Lebih Cerah […]