Me Time dengan Scarlett C-Power Face Mist dan C-Power Serum

Setelah menjadi ibu apalagi lebih dari satu anak, apakah kamu masih punya banyak waktu untuk me time? Pertanyaan ini sering dibahas dalam grup WhatsApp sahabat saya yang anggota grupnya khusus untuk yang sudah menikah. Grup ini sebagai gibah positif saling berbagi cerita ibu tentunya, hehehe. Dan salah satu pertanyaan mengenai me time sempat terlontarkan di grup. Apakah masih punya banyak waktu me time setelah punya anak? Ternyata mayoritas menjawab, sudah tidak punya banyak waktu bahkan ada yang kesulitan berbagi waktu, boro-boro mau ngurus diri sendiri katanya.

Tapi jujurly, aku termasuk ibu yang sudah jarang banget mempunyai waktu untuk me time karena kesibukan ngurus anak dan segala pernak-perniknya. Boro-boro mau ke salon kecantikan, makan duduk manis aja selama 30 menit sangat jarang aku dapatkan karena aku tidak punya asisten rumah tangga, semuanya murni aku kerjakan seorang diri, mana lagi anaknya bukan hanya satu, tapi udah mau jalan tiga dengan jarak yang begitu berdekatan.

Lantas, jika kangen ingin me time, apa yang biasa aku lakukan? Jujur, me time bagiku adalah semacam self reward, jadi meskipun waktu yang dimiliki tidak begitu banyak, aku masih punya kegiatan me time yang bisa dilakukan di rumah dan tentu saja mengasyikkan. Paling tidak, bisa menjaga kewarasanku sebagai seorang ibu, hehehe.

Me Time dengan Scarlett C-Power Face Mist dan C-Power Serum

Scarlett C-Power Face Mist dan C-Power Serum
Dokpri

Salah satu me time andalanku saat ini adalah melakukan rutinitas self care di rumah dengan menggunakan skincare yang cocok. Sejak pertama kali menggunakan body care dari Scarlett, akhirnya aku mencoba rangkaian skincare nya juga dan ternyata cocok. Tidak lama brand lokal Scarlett meluncurkan produk terbaru yang fokus utama kandungannya adalah vitamin C. Ada dua produk skincare dari Scarlett yang saat ini sedang aku pakai, yaitu C-Power Face Mist dan C-Power Serum.

Aku memilih kedua produk ini karena sesuai dengan kebutuhan kulit saat ini. Full time mommy bersama anak di rumah ternyata membuat kulitku lebih cepat kusam dan mudah kering. Untung saja, brand andalanku punya produk yang sesuai dengan kebutuhan kulitku saat ini.

Agar kalian punya referensi skincare yang cocok, aku akan mengulas kedua produk ini satu per satu. Kamu hanya perlu membaca review jujur aku sampai selesai yah.

1. Scarlett C-Power Face Mist

Scarlett C-Power Face Mist
Dokpri

Berbeda dengan produk lainnya, Scarlett C-Power Face Mist diklaim mengandung Vitamin C 50x lebih powerful yang berfungsi untuk mencerahkan wajah lebih cepat.

Inilah alasanku memilih produk Scarlett yang baru-baru ini dikeluarkan. Kelelahan menjalani rutinitas sebagai ibu ternyata membuat kulitku terlihat lebih kusam. Banyak yang bahkan menegurku kalau aku kurang tidur dan terlihat capek. Jujur, aku memang mudah mengalami kelelahan, tapi saat ada yang mengomentari kulitku, aku langsung merespon dengan melihat cermin. Ah ternyata mereka benar, kulitku kali ini terlihat sangat kusam meskipun sudah make up seadanya.

Maka kuputuskan untuk menggunakan Scarlett C-Power Face Mist secara rutin. Apa yang membuat aku menggunakannya lebih dari dua minggu dan rutin diblandingkan dengan skincare lainnya? Simak review aku sampai habis yah.

Manfaat dan Kandungan Scarlett C-Power Face Mist

Scarlett C-Power Face Mist memiliki banyak manfaat, di antaranya;

– Dapat mencerahkan kulit

– Membantu melembapkan kulit wajah

– Membantu menyamarkan bintik hitam pada wajah

– Merawat keremajaan kulit

– Memberikan kesegaran pada kulit wajah

– Membantu menyerap minyak berlebih

– Membantu penyerapan produk skincare lainnya

Buat kamu yang sedang hamil, produk ini tetap aman digunakan, namun konsultasi dengan dokter kesehatan sebelumnya. Produk ini juga sudah BPOM dan bebas merkuri, cocok digunakan untuk semua jenis kulit.

Kandungan Scarlett C-Power Face Mist

Yang menjadi bahan pertimbangan utama aku sebelum mencoba produk ini adalah kandungannya yang terbilang sangat aman dan banyak khasiat, seperti;

1. THD (Tetrahexyldecyl Ascorbate): melindungi kulit dari efek buruk sinar UV, mencerahkan kulit, menyamarkan garis halus, dan menjaga kelembapan kulit.

2. Sodium Hyaluronate: menghidrasi dan melembapkan kulit, menyamarkan garis halus, menjaga kulit agar tetap halus, lembut dan tidak kering.

3. Mugwort: menyejukkan kulit dan merawat kulit berjerawat.

4. Black Ginseng Water: menyejukkan kulit yang teriritasi ringan. membantu menyamarkan tampilan kerutan dan garis halus.

5. Orange Oil and Lemon Extract: mencerahkan dan meratakan warna kulit, memperlambat tanda-tanda penuaan dini, dan menyejukkan kulit yang teriritasi ringan.

Kemasan Scarlett C-Power Face Mist

Kemasan Scarlett C-Power Face Mist
Dokpri

Ini pertama kalinya aku memiliki skincare yang memiliki tone warna kemasan putih dan orange. Paduan kedua warnanya bagiku cukup menarik dan berbeda dari yang lainnya.

Berukuran 100ml, produk ini tetap nyaman dibawa saat traveling. Pada kemasannya terdapat penjelasan cara pemakaian, komposisi dan barcode untuk mengecek keaslian produk. Jadi, jika kamu khawatir akan mendapatkan produk yang tidak asli, kamu bisa melakukan scan barcode yang langsung mengarah ke alamat https://verify.scarlettwhitening.com/ kemudian diminta untuk mengisi data pribadi.

Nantinya akan muncul nomor seri yang sama pada kemasan hologram produk Scarlett C-Power Face Mist yang kamu punya. Jadi, soal originalitas produk Scarlett, kamu tidak perlu khawatir lagi tidak mendapatkan produk yang asli.

Tekstur, Aroma dan Warna Scarlett C-Power Face Mist

Face mist Scarlett ini termasuk produk bi-phase karena cairan face mist-nya terdiri dari dua lapisan berbeda. Di bagian atas cairan berwarna putih susu, sedangkan di bawah warnanya bening. Jadi penggunaannya harus dikocok agar kedua bagian ini tercampur rata.

Teksturnya seperti cairan toner, ringan dan cepat meresap ke dalam kulit tanpa meninggalkan rasa lengket. Dan yang paling aku sukai adalah wanginya yang mirip dengan wangi buah jeruk segar.

Wangi jeruk ini berasal dari orange oil dan lemon extract, yang menambah kenyamanan saat mengaplikasikan produk ini ke wajah.

Pengalaman Menggunakan Scarlett C-Power Face Mist

Bisa dibilang aku tim yang anti ribet kalau soal skincare. Nah aku betah pakai Face Mist dari Scarlett karena mudah diaplikasikan. Cukup semprotkan secara perlahan ke wajah, lalu tepuk-tepuk halus. Secara cepat butiran halus Face Mist dari Scarlett akan meresap ke dalam kulit wajah. Rasanya segar banget, karena kulit akan terasa lebih lembab. Aku biasanya menggunakan produk ini sebelum memulai aktivitas padat di rumah sebagai ibu.

Setelah kurang lebih dua minggu menggunakan produk ini, tidak ada tanda-tanda ketidakcocokan, malah produk ini lebih worth it menghidrasi kulit saya yang mudah kering. So far, ini Face Mist paling rekomendasi buat kamu yang ingin kulitnya terhidrasi dan tampak lebih cerah. Kalau produknya sudah habis, aku bakalan purchase lagi karena cocok dan hasilnya memuaskan.

2. Scarlett C-Power Serum

Scarlett C-Power Serum
Dokpri

Siapa sih yang tidak ingin kulitnya terlihat lebih glowing? Tentu semua menginginkan agar kulit wajahnya terlihat lebih cerah dan glowing, begitu pun denganku.

Memasuki kepala tiga membuatku semakin aware menjaga kesehatan kulit, itulah kenapa persoalan Serum aku tidak mau sembarangan memilih produk. Sebelumnya, aku juga masih menggunakan Serum dari Scarlett, namun setelah melihat produk Serum Scarlett lainnya aku beralih menggunakan C-Power Serum karena diklaim 50x lebih cepat membuat wajah lebih glowing dengan kandungan utamanya Vitamin C yang lebih powerfull dibandingkan Vitamin C biasa lainnya.

Manfaat dan Kandungan Scarlett C-Power Serum

Menjalani rutinitas sebagai ibu meskipun di rumah itu tidak mudah loh. Karena pekerjaan rumah seolah tidak ada habisnya. Tanpa sadar, rutinitas tersebut membuat kita kelelahan hingga berpengaruh pada wajah seperti terlihat banyak kerutan apalagi menjelang kepala tiga, kulit tidak cerah dan masalah lainnya. Untungnya, kandungan Serum dari Scarlett ini lumayan ampuh mengatasi berbagai permasalahan kulit terutama kandungannya yang memiliki banyak manfaat.

Scarlett C-Power Serum memiliki kandungan utama THD (Tetrahexyldecyl Ascorbate), 4D Hyaluronic Acid, Lactobacillus, Chamomile Flower Extract dan Camellia Extract. Nah, untuk kandungan Tetrahexyldecyl Ascorbate utamanya memiliki kegunaan untuk membantu melindungi kulit dari efek buruk paparan sinar UV, membantu menyamarkan kerutan dan garis halus, menyamarkan bintik hitam di wajah serta serta membantu mencerahkan kulit, karena pada kandungan THD ia memiliki kandungan Vitamin C 50x lebih kuat daripada kandungan asam askorbat pada umumnya dan memiliki kandungan vitamin c yang lebih stabil dan gentle.

Untuk kandungan 4D Hyaluronic Acid yang terdapat dalam Scarlett C-Power Serum utamanya tentu saja untuk menjaga kelembaban kulit serta menghidrasi kulit. Lactobacillus dan Camellia Extract yang dapat mencegah tanda-tanda penuaan dini. Chamomile Flower Extract utamanya sebagai penyejuk kulit yang sedang mengalami iritasi.

Nah, kandungannya membuat aku langsung mencoba Scarlett C-Power Serum bersama dengan Face Mist nya yang juga memiliki banyak manfaat. Untuk jenis kulit sensitif, menurut aku Serum nya tidak membuat kulit iritasi, jadi aman digunakan.

Kemasan Scarlett C-Power Serum

Hampir sama dengan Face Mist Scarlett, kemasan Serum Scarlett ini juga didominasi warna orange dan putih yang memberikan kesan cerah dan ceria.

Untuk Scarlett C-Power Serum pada bagian aplikatornya, memiliki aplikator pump yang mudah banget dalam penggunaan nya. Selain itu aplikator pump ini juga dapat melindungi aplikator dari bakteri, jadi tetap akan terjaga kebersihannya daripada aplikator pipet yang bisa saja tersentuh kulit saat menggunakannya.

Pada kemasan tertera cara pemakaian, komposisi, dan barcode untuk mengecek keaslian produk tersebut.

Sudah BPOM dan teruji secara klinis sehingga aman dan nyaman digunakan. Beratnya 15ml yang sangat mudah dibawa kemana-mana.

Tekstur, Aroma dan Warna Scarlett C-Power Serum

Tekstur dan aroma Scarlett C-Power Serum
Dokpri

Untuk aromanya aku sangat suka, karena tercium aroma buah jeruk yang segar serta tidak menyengat di hidung. Teksturnya seperti gel yang cukup watery berwarna bening, sehingga menghasilkan warna yang bening agak keruh. Saat mengaplikasikan produk ini ke wajah, ada sensasi sejuk terasa pada bagian kulit wajah dan langsung meresap, sehingga tidak lengket yang kadang membuat kita kurang nyaman saat menggunakan Serum. Tapi, untuk Serum yang satu ini, teksturnya lembut banget dan terasa ringan di wajah.

Pengalaman Menggunakan Scarlett C-Power Serum

Dari semua Serum yang pernah aku coba, Serum inilah yang terbaik dan paling cocok. Kandungan Vitamin C nya ampuh mencerahkan wajah hanya dalam beberapa minggu. Tapi, untuk melihat hasil yang maksimal, kamu perlu menggunakan Serum Scarlett secara rutin.

Nah itu dia review Scarlett C-Power Face Mist dan C-Power Serum yang paling recomended untuk perawatan wajah disela-sela kesibukan. Untuk informasi lebih lanjut kamu bisa mengunjungi sosial media Scarlett dan melakukan pembelian melalui e-commerce.

Semoga bermanfaat.

 

Baca Juga:

Review Serum Retinol dan Serum Niacinamide dari Scarlett

Review Face Care Scarlett: Susah Move On!

Review Scarlett Brightening: Rawat Kulit tanpa Ribet

Artikel Menarik Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.